Ini Dia Cara Mengetahui Arah Mata Angin Ketika Berada Di Tempat Baru
Arah Mata Angin merupakan sebuah penunjuk arah alami yang biasanya digunakan oleh para navigator untuk menentukan letak lokasi suatu tempat tanpa harus melihat sebuah maps.
Nah biasanya arah mata angin ini juga sering digunakan oleh para hikers yang memang tidak mengetahui sebuah trek mana yang mereka lalui.
Sumber: freepik.com
Jadi dengan mengikut petunjuk arah mata angin tertentu diharapkan orang yang mungkin tersesat atau tidak mengetahui jalan/maps bisa langsung pergi ke tempat tujuan.
Nah mungkin pada kesempatan kali ini aku akan membahas bagaimana caranya untuk mengetahui arah mata angin di tempat baru nah bagaimanakah caranya? mari kita bahas bersama.
Tutorial :
- Pada langkah pertama ini pastikan kamu telah memiliki smartphone/hape yang mendukung fitur kompas digital.
- Jika fitur tersebut tidak ada pada hape milikmu maka belilah sebuah kompas fisik manual, harganya tidak begitu mahal.
- Nah setelah kamu memiliki kompas, sekarang kamu harus fokus pada arah U atau N, pastikan jarum panah tepat pada posisi arah U atau N alias Utara atau North.
- Nah berdirilah menghadap arah U atau N tersebut, pastikan kamu berada secara presisi.
- Jika sudah maka sekarang kamu sudah menghadap arah utara, jika kamu ingin mengetahui arah barat maupun timur dan selatan maka kamu bisa langsung mengetahuinya.
- Pada sisi bagian kiri badanmu, itu merupakan arah barat, pada sisi bagian kanan badanmu, itu merupakan arah timur dan yang terakhir tentu saja pada sisi bagian belakangmu itu merupakan selatan.
- Nah dengan adanya ilmu tersebut, kamu sekarang dapat mengetahui mana arah timur/utara/selatan dan barat.
Sekarang jika kamu berada di kota/provinsi lain dan kamu tidak tau jalan untuk pulang kearah kota mu, maka ingat baik - baik dimana letak rumahmu, jika rumahmu berada di barat maka carilah jalan yang menuju ke posisi barat maka cepat atau lambat kamu pasti akan mengenali jalan yang kamu lewati karena biasanya jalan yang ada di barat mustahil tidak kamu ketahui.
Silahkan berkomentar dibawah ini, pastikan kamu berkomentar dengan bijak sesuai pedoman komunitas.
Agar apa yang kamu tulis dapat menjadi renungan/ilmu kepada orang-orang yang membaca artikel ini, terimakasih 🙏